Rabu, 07 September 2022

LKPD Hari Rabu Tanggal 7 September 2022

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh..
Salam sejahtera untuk kita semua..

Hari ini kalian akan membuat kliping IPS dari Tema 1 yaa untuk menambah nilai praktik kalian. Gambar boleh dari fotokopi atau digambar oleh kalian sendiri. Tempelkan di kertas HVS yang bagian pinggir sebelah kiri diberi garis tepi 4 cm. 1 negara dibuat dalam 1 lembar sehingga klipingnya minimal 10 lembar kertas HVS. Beri Judul di bagian depan serta nama dan kelas kalian.

Klipingnya yaitu:

Kondisi politik 10 negara ASEAN (lambang bendera, kepala negara dan pemerintahan, ibu kota, bahasa nasional, mata uang, luas wilayah, jumlah penduduk, hari kemerdekaan, lagu nasional)

Dikumpulkan pada hari Jumat tanggal 9 September 2022


💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗💗


Tugas selanjutnya adalah membuat rangkuman dari Tema 1, dibuat di kertas folio bergaris (1 lembar untuk 1 muatan pelajaran). Dikumpulkan pada Hari Senin tanggal 12 September 2022.

Rangkuman Kelas 6 Tema 1:


PPKN

  1. Nilai-nilai, sikap, dan contoh kehidupan sehari-hari yang terkandung dalam sila kesatu

  2. Nilai-nilai, sikap, dan contoh kehidupan sehari-hari yang terkandung dalam sila kedua

  3. Nilai-nilai, sikap, dan contoh kehidupan sehari-hari yang terkandung dalam sila ketiga

  4. Contoh pelaksanaan sila keempat

  5. Nilai-nilai, sikap, dan contoh kehidupan sehari-hari yang terkandung dalam sila kelima


Bahasa Indonesia

  1. Pengertian ide pokok dan kesimpulan 

  2. Contoh kesimpulan yang baik


IPA

  1. Pembuahan tanaman

  2. Perkembangbiakan generatif (pengertian dan contohnya)

  3. Perkembangbiakan vegetatif alami (pengertian dan contohnya)

  4. Perkembangbiakan vegetatif buatan (pengertian dan contohnya)

  5. Manfaat tumbuhan bagi kehidupan makhluk hidup (udara dan kandungan gizi)

  6. Perkembangbiakan hewan (pengertian dan contoh ovipar, vivipar, ovovivipar

  7. Manfaat hewan bagi manusia dan penyebab kelangkaan hewan


IPS

  1. ASEAN (tahun berdirinya, tokoh dan negara pendiri, anggota ASEAN dan waktu bergabungnya)

  2. Kehidupan sosial budaya 10 negara ASEAN

  3. Potensi ekonomi 10 negara ASEAN

  4. Kegiatan ekonomi 10 negara ASEAN

  5. Flora dan fauna langka dari negara ASEAN

  6. Kondisi geografis Asia Tenggara (dataran, iklim, dan sumber daya alam)

  7. Dataran rendah dan dataran tinggi (pengertian dan contoh tanaman, contoh hewan)


SBDP

  1. Proses pembuatan patung nusantara dari tanah liat

  2. Pengertian poster dan komik 


Matematika

  1. Penggunaan tanda pisah angka

  2. Langkah operasi hitung

Selasa, 06 September 2022

LKPD Kelas 6 Matematika tahun 2022-2023

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh siswa siswi kelas 6..
Semoga kalian dalam keadaan sehat wal 'afiat yaa..

Hari ini kita akan belajar mengenai pemahaman konsep pecahan:

Silahkan disimak video berikut:



Silahkan kalian buat keterampilan tersebut dengan alat-alat yang ada dalam video, lanjutkan dengan pecahan selanjutnya. Lalu kirimkan fotonya ke bu guru yaa..

Kamis, 02 Juni 2022

Koneksi Antar Materi Modul 3.2 Pendidikan Guru Penggerak

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh..
Salam sejahtera dan semangat pagi untuk kita semua.. 

Kali ini saya akan membahas mengenai pengambilan keputusan sebagai pemimpin pembelajaran. Apa saja yang menarik untuk dibahas, mari kita simak tulisan berikut:

Pratap Triloka adalah tiga semboyan dari Ki Hajar Dewantara, yaitu Ing Ngarso Sung Tulodo (di depan memberi teladan), Ing Madyo Mangun Karso (di tengah membangun motivasi), dan Tut Wuri Handayani (di belakang memberi dorongan). Pandangan Ki Hajar Dewantara dengan filosofi pratap triloka adalah sebagai guru, sebaiknya mampu membuat keputusan yang bertanggung jawab sebagai pemimpin pembelajaran yang mampu memberi teladan, membangun motivasi, memberi dorongan kepada murid agar dapat berkembang sesuai zamannya dan memiliki potensi dalam diri.

Sejak kita dilahirkan, orangtua kita tentunya telah mengajarkan nilai-nili kebajikan dalam diri. Bahkan semenjak kecil sudah tertanam sebagai karakter yang kita miliki. Prinsip-prinsip itulah yang dapat dipakai sebagai cara untuk  mengambil sebuah keputusan. Hanya saja, setelah mempelajari modul 3.1 ini, semakin menambah pengetahuan bahwa ada beberapa perbedaan antara bujukan moral dan dilema etika. 

Kegiatan coaching yang diberikan pendamping atau fasilitator, merupakan salah satu pembelajaran yang dapat melatih intuisi kita sebagai pengambil keputusan. Dalam coaching, keputusan yang diambil telah efektif untuk masalah yang kita hadapi seorang diri. Sedangkan dalam mengambil keputusan yang berhubungan dengan orang lain, dapat dipelajari lagi di modul 3.1 ini. 

Keterampilan mindfulness (kesadaran penuh) melatih mengelola emosi dengan baik. Hal ini akan mempengaruhi pengambilan keputusan sebagai pemimpin pembelajaran, karena menyelaraskan hati dan pikiran. Kompetensi sosial emosional pun perlu dilakukan untuk mengambil sebuah keputusan. Dengan kemampuan mengelola emosi (kesadaran diri), menetapkan tujuan positif (pengelolaan diri), merasakan dan menunjukan empati pada orang lain (kesadaran sosial), membangun dan mempertahankan hubungan yang positif (keterampilan membangun relasi), dan membuat keputusan yang bertanggung jawab (pengambilan keputusan yang bertanggungjawab), maka sebagai pemimpin pembelajaran, guru dapat mencapai keputusan yang adil dan bijaksana.

Studi kasus yang telah dipelajari membuat saya memahami bagaimana cara untuk mengambil sebuah keutusan dengan tepat. Jangan sampai kita terbujuk dengan rayuan bujukan moral sehingga kita terjerumus pada kesalahan dalam mengambil keputusan. Situasi dimana terjadi dilema etika, perlu dipertimbangkan apa saja yang paling penting untuk diketahui bersama dan diselesaikan dengan cara yang baik dan bermanfaat untuk banyak pihak. Dengan mengetahui perbedaan ini, saya menjadi lebih yakin apabila nanti akan ada kasus yang mungkin saja serupa, sehingga saya dapat mengambil keputsan yang bertanggungjawab sebagai pemimpin pembelajaran.

Pengambilan keoutusan yang tepat tentunya berdampak pada terciptanya lingkungan yang positif, kondusif, aman, dan nyaman. Contohnya dengan keputusan yang tepat, maka guru akan dapat semakin menghormati pimpinannya. Begitu juga dengan murid, mereka akan semakin menghormati gurunya yang tepat mengambil keputusan dalam kelas. Sehingga murid-murid akan merasa aman serta diperlakukan dengan adil oleh gurunya sebagai pemimpin pembelajaran.

Paradigma yang berlaku sekarang ini banyak sekali yang tidak sesuai dengan etika dan moral yang sesuai aturan yang berlaku. Lingkungan yang seperti ini perlu dirubah paradigmanya agar dapat mengambil pelajaran dari masalah atau kasus yang sedang terjadi. kesulitan yang terjadi di lapangan adalah pembiasaan negatif yang sudah turun temurun dari atasnya. 

Pengaruh pengambilan keputusan yang diambil adalah sebuah pelajaran yang berharga untuk diterapkan dalam pembelajaran di kelas. Pengalaman ini da[at dimiliki dengan pengajaran yang memerdekakan murid-murid kita. Yaitu pengambilan keputusan yang dapat mereka ambil atau kita ambil seadil-adilnya dengan resiko yang terkecil. 

Seorang pemimpin pembelajaran dalam mengambil keputusan dapat mempengaruhi kehidupan atau masa depan murid-muridnya. Hal ini karena pemimpin tersebut mampu mengendalikan dan menentukan mana yang termasuk bujukan moral atau dilema etika dan dapat memposisikan dirinya sebagai orang yang ada dalam kesulitan mengambil keputusan atau masalah. Sehingga murid-muridnya pun dapat mengambil pelajaran dari sikap guru tersebut untuk kemudian diteladani dan menjadi contoh sikap murid di masa yang akan datang. 

Kesimpulan akhir dari modul 3.1 ini adalah sikap seorang pemimpin harus berlaku adil pada murid ataupun rekannya untuk menjadikan sebuah pembelajaran dan pengalaman hidup yang berharga. Dalam mengambil sebuah keputusan, perlu dilakukan coaching terlebih dahulu untuk mengetahui apa tindakan yang perlu dilakukan, kemudian menjadi orang yang mengetahui dilema etika dan bujukan moral. Mencari ilmu memang diperlukan, tetapi mencari sebuah cahaya ilmu itu yang paling penting. Nilai yang kita miliki dari semenjak kecil adalah hal yang ada pada diri kita untuk mengambil sebuah keputusan. Perlu banyak berlatih untuk menjadi seorang yang bijak dalam mengambil keputusan sebagai pemimpin pembelajaran. Sebagai seorang pemimpin pembelajaran, keberpihakan pada murid adalah sebuah keniscayaan. Apapun keputusan yang diambil, harus sesuai aturan yang ada dan berpihak pada murid.

Jumat, 20 Mei 2022

Try Out Matematika Kelas 6 tahun 2021-2022

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh.. 

Salam sejahtera untuk siswa siswi kelas 6.

Hari ini kita akan belajar menggunakan cara pengerjaan Try Out Matematika, silahkan kerjakan melalui link berikut ini:


Try Out Matematika Hari Sabtu Kelas 6 2021-2022


Try Out Matematika Hari Minggu Kelas 6 2021-2022


Kerjakan di kertas folio bergaris dan kirimkan hasilnya ke guru kelas masing-masing yaa..


Wassalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh..

Senin, 04 April 2022

LKPD Kelas 6 Tema 9 Subtema 3 Tahun 2022

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh..
Selamat belajar kembali anak-anak kelas 6..
Berikut tugas yang perlu kalian kerjakan di rumah yaa..


Senin, 04 April 2022

PPKN 

Kompetensi dasar :

3.4. Menelaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara beserta

dampaknya.

4.4. Menyajikan hasil telaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara

beserta dampaknya.

Materi essensial :

  • Upaya peningkatan persatuan dan kesatuan dalam kaitannya dengan pengamalan sila dalam Pancasila di lingkungan sekolah.

  • Peristiwa persatuan dan kesatuan dalam masyarakat

Baca dan pahamilah teks bacaan dibawah ini !


Setelah memahami teks bacaan, jawablah pertanyaan-pertanyaan di berikut ini !

  1. Apa bentuk usaha meningkatkan persatuan dan kesatuan di sekolah ?

  2. Sebutkan 2 contoh meningkatkan persatuan dan kesatuan di sekolah !

  3. Apa contoh kegiatan yang ada di masyarakat dalam persatuan dan kesatuan ?

  4. Sebutkan 2 pengaruh besar dalam persatuan dan kesatauan yang diterapkan dalam organisasi!


SBDP

Kompetensi Dasar :

3.4. Memahami patung

4.4. Membuat patung

Materi Essensial :

  • Jenis-jenis patung konstruksi

  • Membuat patung robot dari tutup botol dan botol minuman

  • Karya Seni 3 Dimensi

Baca, pahami dan salinlah teks bacaan di bawah ini !

Simaklah video dibawah ini !

Video membuat robot daur ulang

Setelah menyimaknya video tersebut!

Buatlah karya robot dari botol bekas minuman! 

(Batas waktu pengerjaan sampai Hari Jumat hasil karyanya)


MATEMATIKA

Kompetensi Dasar

3.8. Menjelaskan dan membandingkan modus, median, dan mean dari data tunggal untuk

menentukan nilai mana yang paling tepat mewakili data

4.8. Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan modus, median, dan mean dari data tunggal

dalam penyelesaian masalah

Materi Essensial

Pengolahan Data

Kerjakan soal latihan berikut ini:

1. Berikut ini adalah data hasil penimbangan berat badan (dalam kg) siswa kelas V SD Putra Bangsa.

    25, 28, 30, 37, 30, 37, 24, 35, 23, 24, 35, 38, 25, 30, 35, 24, 37, 30, 38, 29

    Berapakah mean, modus, dan median nya?

2. Berikut adalah hasil ulangan matematika siswa!

    80  50  70  70   65   75  90  55  90   85

    65  70  75  80   80   60  65  70  90  100

    Berapakah mean, modus,dan mediannya?

Senin, 21 Maret 2022

LKPD Kelas 6 Tema 9 Subtema 1 dan 2 Tahun 2022

 Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh..
Salam sehat untuk kita semua.. Kita bertemu kembali dalam LKPD Kelas 6 yaa..
Kali ini kita akan belajar mengenai Tema 9 Subtema 1 dan 2

Siap untuk belajar? Yuuuk, dibaca, pahami, dan kerjakan lembar kerja berikut:

Jumat, 25 Maret 2022

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar :

3.7. Menjelaskan dan membandingkan modus, median, dan mean dari data tunggal untuk menentukan nilai mana yang paling tepat mewakili data.

4.8. Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan modus, median, dan mean dari data tunggal dalam penyelesaian masalah.

Materi Essensial :

Modus

Setelah kalian mencoba membuat pertanyaan mengenai modus, silahkan mengerjakan latihan mengenai modus berikut !

  1. Dalam sebuah sekolah, murid kelas 6 ada 41 siswa. Perhatikan tabel di bawah ini, berapakah modus nilai matematika kelas 6 tersebut?

  1. Berat badan siswa kelas 6 A dan B tercantum dalam tabel di bawah ini. Berapakah modusnya, bila jumlah siswa kelas 6A dan B adalah 70 siswa? 

Kerjakan soal di bawah ini!

  1. Berikut ini adalah data hasil ulangan matematika kelas VI SD Budi Mulia
    5 6 6 7 5 8 9 10 10 9 8 6 7 6 7 8 9 10 7 8
    5 6 9 8 8 7 7 9 5 9 8 9 9 8 7 7 8 6 6 8

Modus dari data hasil ulangan matematika tersebut adalah …. 2. Pelemparan dadu sebanyak 25 kali. Angka yang keluar datanya adalah: 1 2 3 4 5 5 6 2 3 4 5 6 6 4 3 2 1 4 3 5 6 6 5 4 5 Modus dari data di atas adalah ....

  1. Nilai ulangan Matematika kelas VI
    6, 8, 7, 7, 6, 6, 6, 7, 7, 8 9, 8, 7, 7, 6, 7, 9, 7, 7, 7
    9, 6, 6, 7, 8, 9, 8, 7, 8, 9 9, 6, 6, 10, 9, 8, 8, 7, 9, 9

Modus dari data tersebut adalah ….

  1. Banyak jeruk yang dapat dijual oleh seorang pedagang selama 30 hari tercatat sebagai berikut (dalam kg)
    30, 30, 31, 28, 26, 31, 26, 27, 29, 27
    27, 28, 26, 29, 28, 29, 29, 26, 31, 25
    25, 30, 29, 27, 28, 29, 26, 25, 30, 28

Berapa jumlah jeruk yang paling sering terjual?

  1. Data ulangan IPA kelas VI
    7, 6, 8, 9, 8, 7, 6, 9, 9, 8, 7, 8, 9, 9, 6, 7, 8, 9, 10, 10

Berapa nilai IPA yang paling banyak diperolah siswa kelas VI


Kerjakan soal di bawah ini!

  1. Berapakah modus yang didapatkan dari tabel di bawah ini ?


  1. Nilai modus yang diperoleh dari tabel di bawah ini adalah ….

  1. Merk apa yang paling sering dipakai oleh konsumen?



💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛

Selasa, 22 Maret 2022


IPA

Kompetensi Dasar : 3.7. Menjelaskan sistem tata surya dan karakteristik anggota tata surya

4.7. Membuat model sistem tata surya


Materi Essensial :

Mengenal sistem tata surya


Perhatikan gambar! Ada di halaman 112 dan 114 buku kecil BSE IPA.

Hari ini kita akan mempelajari system tata surya dan benda angkasa lain. Untuk lebih mengenal sistem tata surya, gambar selanjutnya akan lebih jelas lagi.

Gambar di atas adalah susunan tata surya. Coba kalian identifikasi bagaimana karakteistik setiap planet yang ada dalam tata surya! Penjelasan ada di buku kecil (BSE) IPA halaman 115-117.

Baca dan pahami Bupena 6 D halaman 120-121 dan 133-134, seperti pada gambar berikut!



Kerjakan soal berikut!

1. Dimana saja asteroid dapat ditemukan ?

2. Apa yang kamu ketahui tentang meteor ?

3. Mengapa meteor terlihat berpijar saat memasuki atmosfer bumi?

4. Apa yang kamu ketahui tentang bulan?

5. Apa yang dimaksud dengan satelit alami ?

6. Tulislah perbedaan antara bulan dan bumi !

Kemudian kalian baca buku Tema 9 halaman 2 dan 3, kerjakan tabel nomor 1 saja di halaman 4. Serta kerjakan latihan halaman 6, dan 7 ! Buatlah catatan penting dari Buku Tema 9 halaman 15-16!

MATEMATIKA


Kompetensi Dasar : 3.8. Menjelaskan dan membandingkan modus, median, dan mean dari data tunggal untuk menentukan nilai mana yang paling tepat mewakili data.

4.8. Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan modus, median, dan mean dari data tunggal dalam penyelesaian masalah.


Materi Essensial :

Modus


Kemarin kalian sudah mempelajari data yang paling banyak atau yang paling sering muncul. Hal tersebut dinamakan modus. Sekarang coba kalian membuat satu soal beserta jawabannya yang berhubungan dengan modus. Boleh mencari di buku paket matematika ataupun internet. Kerjakan soal Matematika di buku paket Matematika halaman 140 nomor 2 a, b, c, d.

Bagian d cukup jawab modusnya saja!

💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛💛 Senin, 21 Maret 2022

B. INDONESIA

Kompetensi Dasar :

3.9 Menelusuri tuturan dan tindakan tokoh serta penceritaan penulis dalam teks fiksi.

4.9 Menyampaikan penjelasan tentang tuturan dan tindakan tokoh serta penceritaan penulis dalam teks fiksi secara lisan, tulis, dan visual. 

Materi Essensial :

Karangan fiksi dan cerita fiksi

Bacalah buku Tema 9 halaman 10 - 12 dan teks bacaan fiksi di bawah ini kemudian jawab pertanyaannya!


1

Bacalah cerita di buku tema 9 halaman 80 - 83 dan karangan fiksi di bawah ini, catat materinya dan selesaikan tugasnya!

MATEMATIKA

Kompetensi Dasar :

3.8. Menjelaskan dan membandingkan modus, median, dan mean dari data tunggal untuk menentukan nilai mana yang paling tepat mewakili data

4.8. Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan modus, median, dan mean dari data tunggal dalam penyelesaian masalah


Materi Essensial :

Data dan modus


Perhatikan beberapa tabel berikut :


  1. Yang dilingkari angka 13


  1. Yang dilingkari angka 11


  1. Yang dilingkari angka 8


  1. Yang dilingkari angka 328


Jawablah pertanyaan berikut !

  1. Dari tabel a sampai d, adakah angka yang dilingkari?

  2. Menurut kalian, mengapa angka tersebut dilingkari?

  3. Disebut apakah angka yang dilingkari tersebut?


Kemudian kerjakan Matematika buku paket kecil halaman 140 Nomor 1, a sampai c, bagian c kerjakan modusnya saja!


Penelitian Tindakan Kelas dari Chat GPT

 Assalamu'alaikum warihmatullahi wabarokatuh. Salam sejahtera untuk kita semua. Kali ini saya akan menjelaskan tentang PTK atau Peneliti...