Assalamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh....
Salam sejahtera untuk kita semua....
Bagaimana kabar anak-anak pintar dan hebat kelas 6?
Semoga dalam keadaan sehat dan tetap semangat Belajar Dari Rumah yaaaa...
Jadwal kegiatan selama Pembelajaran Jarak Jauh akan segera dibagikan, tidak jauh berbeda dengan semester sebelumnya. Silahkan dilihat jadwalnya. Bagi siswa yang orangtuanya bekerja, boleh WA langsung ke guru kelas untuk teknis pengumpulannya yaaa.
|
No. |
Pukul |
Senin |
Selasa |
Rabu |
Kamis |
Jumat |
|
1. |
07.00 –
07.15 |
Berdoa |
Berdoa |
Berdoa |
Berdoa |
Berdoa |
|
2. |
07.15 –
08.00 |
Penanaman
Karakter |
Penanaman
Karakter |
Penanaman
Karakter |
Penanaman
Karakter |
Penanaman
Karakter |
|
3. |
08.00 –
09.00 |
PPKn |
IPA |
PJOK |
PAIBP |
IPS |
|
4. |
09.00 –
10.00 |
Matematika |
Matematika |
Matematika |
Istirahat |
Matematika |
|
5. |
10.00 –
11.00 |
SBDP |
B. Sunda |
B. Indonesia |
Matematika |
Dokumentasi |
|
6. |
11.00 –
12.00 |
Dokumentasi |
Dokumentasi |
Dokumentasi |
Dokumentasi |
- |
Jum’at, 15 Januari 2021
IPS
Kompetensi
Dasar:
3.4 Memahami makna proklamasi kemerdekaan, upaya
mempertahankan kemerdekaan, dan upaya mengembangkan kehidupan kebangsaan yang
sejahtera..
4.4 Menyajikan laporan tentang makna proklamasi kemerdekaan,
upaya mempertahankan kemerdekaan dan upaya mengembangkan kehidupan kebangsaan
yang sejahtera.
Materi
Esensial:
Makna
Proklamasi Kemerdekaan
Baca materi diatas dengan teliti dari awal sampai akhir, kemudian tulis 5 makna proklamasi bagi bangsa Indonesia!
Matematika
Kompetensi Dasar :
3.6. Membandingkan prisma, tabung, limas,
kerucut, dan bola.
4.6.
Mengidentifikasi prisma, tabung, limas, kerucut, dan bola
Materi Esensial :
Volume limas
segiempat
Perhatikan gambar
limas segiempat berikut!
Gambar tersebut adalah bangun
ruang berbentuk limas segiempat. Cara menghitung volume limas segiempat adalah
dengan menghitung luas alas yang berupa segiempat terlebih dahulu. Setelah itu
baru dikalikan dengan 1/3 dikali tinggi. Jika panjang alas adalah 11
cm, lebar alas adalah 18 cm, dan
tinggi limas adalah 24 cm. Berapakah volume limas segiempat tersebut?
Jawaban:
Rumus volume limas = 1/3 x Luas Alas x tinggi limas
= 1/3 x Luas segiempat x tinggi limas
Volume limas segiempat = 1/3 x (panjang segiempat x lebar segiempat) x
tinggi limas
= 1/3 x (11 cm x 18 cm) x 24 cm
= 11 cm x 6 cm x 24 cm
= 1584 cm3
Jadi, volume limas segiempat adalah 1584 cm3
Latihan Soal:
1. Atap sebuah rumah berbentuk limas segiempat. Atap tersebut memiliki panjang 8 m, lebar 6 m, dan tinggi 5 m. Berapakah volume atap rumah tersebut ?
2. Tinggi sebuah limas segiempat adalah 10 cm, mempunyai panjang 15 cm, dan lebar 9 cm. Berapakah volumenya?
==============================================================================================================
Kamis, 14 Januari
2021
Matematika
Kompetensi Dasar :
3.6. Membandingkan prisma, tabung, limas,
kerucut, dan bola.
4.6.
Mengidentifikasi prisma, tabung, limas, kerucut, dan bola
Materi Esensial :
Volume limas
segitiga
Perhatikan gambar
limas segitiga berikut!
Gambar tersebut adalah bangun ruang berbentuk limas segitiga.
Cara menghitung volume limas segitiga adalah dengan menghitung luas alas yang
berupa segitiga terlebih dahulu. Setelah itu baru dikalikan dengan 1/3 dikali tinggi. Jika alas segitiga adalah 9 cm
dan tinggi segitiga adalah 12 cm, dan tinggi limas adalah 15 cm.
Berapakah volume limas segitiga tersebut?
Jawaban:
Rumus volume limas = 1/3 x Luas
Alas x tinggi limas
= 1/3 x Luas segitiga
x tinggi limas
Volume limas segitiga
= 1/3 x (1/2 x alas segitiga x tinggi segitiga) x tinggi limas
= 1/3 x (1/2 x 9 cm x 12 cm) x 15 cm
= 1/3 x (9 cm
x 6 cm) x 15 cm
= 3 cm x 6 cm x 15 cm
= 270 cm3
Jadi, volume limas segitiga adalah 270 cm3
Latihan Soal:
1. Sebuah limas segitiga mempunyai alas 4 cm dan tinggi 6 cm. Jika tinggi limas 10 cm, berapakah volume limas segitiga tersebut?
2. Apabila tinggi sebuah limas segitiga adalah 20 cm, mempunyai alas segitiga 10 cm, dan tinggi segitiga 12 cm. Berapakah volumenya?
========================================================================================================================
Rabu, 13 Januari 2020
SBDP
Kompetensi Dasar :
3.2 Memahami Interval
Nada
4.2 Memainkan
interval nada melalui lagu dan alat musik
Materi Esensial :
Interval nada
pada lagu
Dapat dilihat dalam video berikut ini :
Interval nada adalah jarak antara nada yang satu dengan nada yang lainnya. Sebagai contoh, interval pada tangga nada diatonis mayor, yaitu 1 – 1 – ½ - 1 – 1 – 1 – ½ interval tersebut digunakan pada nada C mayor.
Latihan Soal
1. Apa judul lagu tersebut ?
2. Apa isi lagu tersebut?
3. Apa yang dimaksud interval nada?
4. Tuliskan interval tangga nada diatonis mayor!
5. Menyanyikan lagu ”Aku Cinta Lingkungan” dengan mengirimkan voice note melalui WA
Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar :
3.7 Memperkirakan informasi yang
dapat diperoleh dari teks nonfiksi sebelum membaca (hanya berdasarkan membaca
judulnya saja).
4.7 Menyampaikan kemungkinan
informasi yang diperoleh berdasarkan membaca judulteks nonfiksi secara lisan,
tulis, dan visual.
Materi Essensial :
PENGERTIAN KATA KUNCI ATAU KEYWORD
Keyword (kata kunci) merupakan suatu susunan kata yang sering
diketikkan oleh seseorang saat melakukan pencarian data atau informasi yang
mereka perlukan di internet. Kata-kata inilah yang disimpan dan dipakai oleh
mesin pencari untuk menganalisa akan kebutuhan pengguna internet. Jadi,
katakunci juga adalah kata-kata umum yang dipikirkan manusia saat mereka
memerlukan sesuatu.
BACALAH DENGAN SAKSAMA TEKS NON FIKSI DI BAWAH INI, KEMUDIAN
JAWABLAH PERTANYAANNYA!
Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!
1. Sebutkan 3 kata kunci dari teks non fiksi di atas!
2. Apa judul teks pada bacaan di atas?
3. Apa kata kunci pada judul bacaan di atas?
4. Informasi apa yang diperoleh dari bacaan berdasarkan kata kunci?
5. Apa yang dapat kamu lakukan sebagai warga masyarakat dalam memaknai kemerdekaan?
Kerjakan di buku catatan!
Lebih jelasnya silahkan simak video berikut dengan cara klik link ini
Matematika
Kompetensi Dasar :
3.6. Membandingkan prisma, tabung, limas,
kerucut, dan bola.
4.6.
Mengidentifikasi prisma, tabung, limas, kerucut, dan bola
Materi Esensial :
Volume prisma
Perhatikan gambar
tabung berikut!
Gambar tersebut adalah bangun ruang berbentuk tabung. Cara menghitung volume tabung adalah dengan menghitung luas alas yang berupa lingkaran terlebih dahulu. Setelah itu baru dikalikan dengan tinggi. Jika jari-jari lingkaran adalah 14 cm dan tinggi tabung adalah 20 cm. Berapakah volume tabung tersebut?
Rumus volume tabung = Luas Alas x tinggi tabung
= Luas lingkaran x tinggi tabung
Volume tabung = (phi x r2) x tinggi tabung
= (22/7 x 14 cm x 14 cm) x 20 cm
= (22 x 2 cm x 14 cm2) x 20 cm
= 616 cm2 x 20 cm
= 12.320 cm3
Jadi, volume tabung adalah 12.320 cm3
Latihan Soal:
1. Sebuah tabung mempunyai jari-jari 7 cm dan tinggi 10 cm. Berapakah volume tabung tersebut
2. Apabila tinggi sebuah tabung adalah 5 cm dan mempunyai jari-jari 10 cm, berapakah volumenya?
==============================================================================================================
Selasa, 12 Januari 2021
Basa Sunda
Kompetensi Dasar :
6.3.5 Memahami teks deskripsi tentang
berwirausaha (KI-3)
6.4.5
Menyusun teks deskripsi tentang
berwirausaha (KI-4)
Materi Essensial :
Menyimak penjelasan
guru tentang berwirausaha berwirausaha
Membaca teks deskripsi tentang berwirausaha
A.
Perkara wawancara
Wawancara nyaeta tanya jawab pikeun meunangkeun wawaran atawa inpormasi.
Jalma anu di wawancara disebut inporman atawa narasumber. Wawancara bisa
dilaksanakeun ku cara langsung paamprok jongok atawa paadu hareupan bisa oge ku
cara teu langsung ngaliwatan telepon.
Dina nyusun padoman wawancara teh digunakeun rupa-rupa kalimah pananya.
Naon ari kalimah pananya teh? Kalimah pannaya nyaeta kalimah anu gunana pikeun
nanyakeun hiji hal, barang, atawa kaayan ka jalma lian, tur miharep jawaban.
Ciri utama kalimah pananya nayeta ngandung lentong ahir pananya. Dina basa
tulisan biasana ditungtungam ku tanda pananya (?) contona: dudi teh murid SD
kelas 6?
Jaba ti eta, kalimah pananya teh dicirian ku ayana kecap pananya. Aya
rupa-rupa kecap pananya, saperti naon, saha, mana, iraha, kumaha, jeung
sabaraha (NASAMAIRKUMSAB).
Naon = naon sababna, kunaon, tina naon, kana naon, dina naon.
Saha = ku saha, ti saha, di saha, ka saha.
Mana = di mana, ka mana, ti mana, nu mana.
Iraha = iraha bae, ti iraha, nepi ka iraha.
Kumaha
Sabaraha = tabuh (jam ) sabaraha, ti tabuh sabaraha, dugi ka tabuh
sabaraha.
B.
Regepkeun teks wawancara di handap ieu.
A. Eusi wawancara
Pikeun nyangkem eusi wawancara, pek jawab pananya ieu di
handap!
1.
Naon judul wawacan di luhur?
2.
Saha anu jadi inporman dina eta wawancara?
3.
Saha wae anggota kelompok hadi teh?
4.
Kapapancenan naon kelompok hadi teh?
5.
Naon ari nata de coco teh?
IPA
Kompetensi Dasar:
3.2 Menghubungkan ciri pubertas pada laki-laki
dan perempuan dengan kesehatan reproduksi.
Materi Esensial:
Pubertas laki-laki dan perempuan
PPKN
Kompetensi Dasar :
3.2 Menelaah
keberagamaan sosial, budaya dan ekonomi masyarakat
Materi Essensial :
Pelaksanaan Kewajiban
Kewajiban
adalah sesuatu yang harus dilaksanakan atau dilakukan dan dilaksanakan dengan
penuh rasa tanggung jawab.
Kita
adalah bagian dari masyarakat, banyak kegiatan yang dapat kita lakukan untuk
peduli terhadap lingkungan. Kegiatan berkaitan dengan kepedulian terhadap
lingkungan merupakan bentuk dari pelaksanaan kewajiban sebagai warga masyarakat
dalam mengisi kemerdekaan.
Latihan Soal
1.
Apa arti dari kewajiban?
2.
Apa saja kegiatan yang kita lakukan di lingkungan
rumah?
3.
Mengapa warga masyarakat melakukan kegiatan peduli
lingkungan?
4.
Apa saja kewajiban kamu sebagai warga negara dalam
kehidupan sehari-hari?
5.
Bagaimana cara menunjukkan kepedulian terhadap
lingkungan?
Matematika
Kompetensi Dasar :
3.6. Membandingkan prisma, tabung, limas,
kerucut, dan bola.
4.6.
Mengidentifikasi prisma, tabung, limas, kerucut, dan bola
Materi Esensial :
Volume prisma
Perhatikan gambar prisma berikut!
Jawaban:
Rumus
volume prisma = Luas Alas x tinggi prisma
= Luas segitiga x tinggi prisma
Volume prisma segitiga = (1/2 x a x t) x tinggi prisma
= (1/2 x 6 cm x 4 cm) x 5 cm
= (1/2 cm2) x 5 cm
= 12 cm2 x 5 cm
= 60
cm3
Latihan Soal:
1.
Jika segitiga PQR=STU adalah segitiga siku-siku, tinggi
segitiga adalah 8 cm, dan alas segitiga adalah 10 cm. Tinggi
prisma adalah 3 cm. Berapakah volume prisma PQRSTU?
2.
Jika segitiga GHI=JKL adalah segitiga siku-siku, tinggi
segitiga adalah 9 cm, dan alas segitiga adalah 2 cm. Tinggi
prisma adalah 7 cm. Berapakah volume prisma GHIJKL?
















1. Hida nomor absen 33 sudah mengerjakan
BalasHapus2. Wahida absen 0 sudah mengerjakan
BalasHapus